Berikut Daftar Nama Caleg DPRD Batu Raih Suara Terbanyak

Batu, Suaraglobal.net – Kontestasi Caleg di pemilu 2024 sudah Usai. Hasil rekapitulasi tingkat Kota Batu Pemilu 2024 sudah rampung pada Selasa 27 Februari 2024. Diketahui ada beberapa calon legislatif (Caleg) DPRD Kota Batu yang mampu memperoleh suara terbanyak dari empat dapil yang ada di Kota Batu.

Mengacu data resmi model D KPU Kota Batu, berikut lima nama yang mampu mendulang suara terbanyak. Pertama yaitu Ludi Tanarto (PKS) Dapil 4 Kecamatan Junrejo dengan 5.625 suara. Kedua, Heli Suyanto (Gerindra) Dapil 3 Kecamatan Bumiaji dengan 4.535 suara.

Ketiga, Muhammad Didik Subiyanto (PKB) Dapil 2 Batu dengan 3.813 suara. Keempat, Amira Ghaida (PDIP) Dapil 3 Kecamatan Bumiaji dengan 3.317. Kelima, Sampurno (PDIP) Dapil 4 dengan 3.149 suara.

Baca Juga ;  Disidak Komisi IV, Kondisi Puskesmas Kedamean Memprihatinkan Dan Perlu Ada Penataan Ruangan Yang Lebih Baik

Ketua KPU Kota Batu, Heru Joko Purwanto membenarkan informasi tersebut usai berakhirnya rekapitulasi suara tingkat kota rampung.

“Data sesuai model D yang disetujui oleh semua pihak. Rekapitulasi sudah rampung Selasa kemarin,” katanya Rabu 28 Februari 2024.

Sedangkan untuk hasil perhitungan Pilpres, suara untuk Paslon 1 Anies-Muhaimin meraih 20.934. Paslon 2 Prabowo-Gibran 95.688, dan Paslon 3 Ganjar-Mahfud meraih 28.610.

“Data itu dari total 164.516 DPT di Kota Batu yang terbagi atas laki-laki : 81.743 dan perempuan : 82.773. Kemudian untuk pengguna dalam DPTB laki-laki : 897, perempuan : 963 dengan total : 1860 DPTB. Lanjut pengguna dalam DPK sejumlah 2.021 dengan laki-laki : 967 dan perempuan : 1.054,” tutupnya.

Baca Juga ;  Pemerintah Kabupaten Sidoarjo Mengeluarkan Surat Edaran Atur Kegiatan Outing Class Sekolah

Perlu diketahui, ini 30 nama kandidat anggota DPRD Kota Batu periode 2024-2029 antara lain Dapil 1 Batu, Nurochman (PKB), Hasan Abdillah (PKB), Ganisa Pratiwi Rumpoko (PDI-P), Arta Wijaya (Gerindra), Didik Machmud Harianto (Golkar), Ady Sayoga (PKS), dan Katarina Dian Nefiningtiyas (PAN)

Dapil 2 Batu
ada Didik Subiyanto (PKB), Dewi Kartika (PKB), Punjul Santoso (PDI-P), Bambang (Gerindra), Shanti levrika (Golkar), Syaifuddin (PKS), dan Farhan Alkatiri (Nasdem)

Dapil 3 Bumiaji ada Nur Ali (PKB), Amira Ghaida (PDI-P), Khamim Tohari (PDI-P), Heli Suyanto (Gerindra), Ilyas (Golkar), Nurudin (PKS), Rudi (PAN), Sudjono Djonet (Nasdem), dan Wildan (Demokrat)

Baca Juga ;  DLH Gresik Beri Sanksi Tegas Perusahaan Nakal di Menganti. Paksa Perbaiki Pengolahan Limbah ( IPAL )

Dapil 4 Kecamatan Junrejo ada Sudiono (PKB), Sampurno (PDI-P), Kukuk (PDI-P), Agung (Gerindra), Bambang Sumarto (Golkar), Ludi Tanarto (PKS), dan Budi Riyanto (PKS). (Ad)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *